Jakarta - Konser Salam 3 Jari memang sudah usai. tapi bagi sebagian penonton, rupaya pesta baru saja dimulai.
Sayangnya, banyak yang membeli minuman kaleng beralkohol berwana biru. Para remaja tanggung pun termasuk dalam jajaran pembeli minuman tersebut. Tidak ada satu pun petugas yang berjaga untuk memeriksa identitas para pembeli minuman beralkohol tersebut.
Para remaja tersebut berkumpul di stasiun gambir. Terdapat pula remaja perempuan yang masih berkeliaran hingga menjelang dini hari. Banyak juga diantara mereka minum-minum sambil menghisap rokok.
Slank menutup Konser Salam 3 Jari yang menjadi epilog dari rangkaian Syukuran Rakyat untuk kepresidenan Joko Widodo dan wakilnya Jusuf Kalla, Senin malam ini di Lapangan Monas, Jakarta Pusat.
Tampil setelah band rok elektronik asal Inggris, Arkarna, band yang digawangi Kaka (vokalis), Bimbim (drum), Ridho (gitar), Ivanka (bass), Abdee Negara Nurdin (gitar) membuka penampilannya dengan lagu 'Mars Slankers'.
Lagu ini menyerukan orang untuk bekerja, bekerja, dan bekerja, seperti sering dilontarkan Joko Widodo mengenai falsafah manajemen kerjanya.
Slank lalu melanjutkan dengan menyanyikan 'Lo Harus Grak', sebelum mendendangkan 'Jurus Tandur' dan 'Garuda Pancasila'.
Pada lagu keempatnya, Slank memanggil penyanyi Oppie Andaresta yang menyanyikan lagu 'Hijrah' yang pertama kali mereka nyanyikan. [rol]