Breaking News
Loading...
Kamis, Juni 26, 2014

Info Post

KUPANG – Komunitas Waria dan Gay di NTT nyatakan mendukung Jokowi – JK jadi Presiden dan Wakil Presiden RI 2014-2019. Dukungan itu disampaikan saat bersama kelompok Perempuan Sehati Sesuara (Persehati) NTT mendeklarasi mendukung Jokowi – JK di Taman Nostalgia Kupang, Selasa (27/5/14).
Selain waria dan gay, Jokowi – JK juga didukung oleh Fatayat NU NTT, Pergerakan Perempuan Kebangkitan Bangsa (PPKB) NTT, Aliansi Masyarakat Adat  Nusantara (AMAN), Srikandi Hanura NTT, Gernita Nasdem NTT, Gema Sarinah PDIP NTT, Perempuan PKPI, Muslimat NU NTT, Persatuan Guru NU NTT dan Wanita Katolik NTT.

Ketua Persehati Untuk Jokowi-JK, Ana Waha Kolin, mengatakan, Jokowi-JK merupakan calon pemimpin negara yang mampu memberi rasa aman dan nyaman  bagi setiap warga, termasuk perempuan dan anak-anak dalam melakukan segala aktivitas sosial, ekonomi dan politik dalam berbangsa dan bernegara.
“Kami sangat memutuhkan pemimpin yang mempunyai perspektif gender yang baik serta tanggap terhadap bebagai persoalan perempuan dan anak. Kami menyadari bahwa pemimpin yang bisa melindungi ha-hak perempuan ada dalam diri pasangan Jokowi-JK. Untuk itu, kami bertekad memenangkan pasangan ini di NTT,” kata Ana.
Dalam deklarasi itu juga dilakukan 2014 tandatangan dari kaum perempuan NTT. “Tanda tangan ini sebagai bukti dukungan yang riil dari perempuan NTT untuk Jokowi-JK, Kenapa kita pakai angka 2014 untuk jumlah tandatangan, itu sebagai tanda bahwa pada tahun 2014 Jokowi-JK akan memimpin negeri ini,” katanya.
Ketua DPD PDIP NTT yang juga Gubernur NTT, Frans Lebu Raya yang ikut hadir dalam acara deklarasi tersebut mengaku sangat mengapresiasi apa yang dilakukan oleh komunitas Persehati untuk Jokowi-JK NTT.  “Ini membuktikan bahwa Jokowi adalah sosok yang lahir dari rakyat sehingga begitu deras arus dukungan yang terjadi ditengah masyarakat,”katanya.  sergapntt.com

_____

LIKE and SHARE

.......... BACA SELANJUTNYA