Foto Harjono bertemu Jokowi |
JAKARTA - Kehadiran mantan hakim konstitusi, Harjono, sebagai saksi ahli oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) dalam sidang pelanggaran kode etik Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) membuat Kubu Prabowo Subianto-Hatta Rajasa berang. Pasalnya, mereka menemukan foto Harjono bertemu dengan Jokowi dalam sebuah acara.
"Menghadirkan saksi yang sudah bertemu dengan presiden terpilih dan ini kuasa hukumnya (Jokowi), yang pasti ini setelah terpilih, bagaimana mungkin ini ada kuasa hukum (dalam foto), jadi diragukan mana mungkin kita bisa menerima (kesaksiannya)," ucap salah satu anggota Tim Advokasi Prabowo-Hatta, Razman Arif Nasution di Gedung Kementerian Agama (Kemenag) RI, Jalan MH. Thamrin, Jakarta Pusat, Jumat (15/8/2014).
Razman juga ingin mengkritisi sikap pemimpin sidang Jimly Asshiddiqie yang menyatakan bahwa hal tersebut tidak menjadi masalah.
"Kalau Harjono mewakili pihak terkait (KPU), tidak masalah, tapi menjadi dari pihak KPU yang merupakan penyelenggara, maka harus adil," bebernya.
Foto itu kemudian membuat pihaknya meragukan independensi Harjono yang akan bersaksi dalam sidang malam ini. "Karena beliau hadir atas nama ahli yang harus independen, kenapa justru ada foto seperti itu, apa nggak memihak dan diragukan kesaksiannya?" tuntasnya. Okezone