JAKARTA - Proses rekapitulasi suara untuk daerah Jakarta Selatan baru saja usai digelar. Dari hasil rekapitulasi tersebut pasangan capres-cawapres nomor urut satu (1) Prabowo Subianto-Hatta Rajasa berhasil mengungguli pasangan no urut dua Joko Widodo-Jusuf Kalla.
Dalam Rekapitulasi yang digelar di Hotel Maharadja, Jl.kapten Tandean, Jaksel dari siang hingga malam tadi (16/7), dari 10 kecamatan yang ada di daerah Jaksel tercatat jumlah suara sah yaitu sebanyak 1.180.906 suara.
Adapun pasangan Prabowo-Hatta memperoleh 612.478 suara, sementara pasangan Jokowi-JK memperoleh 568.428 suara.
Sedangkan, bila diprosentasekan maka pasangan Prabowo-Hatta memperoleh 51,87% dan 48,13% untuk pasangan Jokowi-JK.